Safari Ramadhan Kapolres Tabanan: Buka Puasa Bersama Forkopimda Kabupaten Tabanan

Iklan Semua Halaman

.

Safari Ramadhan Kapolres Tabanan: Buka Puasa Bersama Forkopimda Kabupaten Tabanan

Tatag Gianyar
Minggu, 23 Maret 2025


Polda Bali - Polres Tabanan – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Kapolres Tabanan, AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., menggelar acara buka puasa bersama Forkopimda Kabupaten Tabanan pada Minggu, 23 Maret 2025, bertempat di ruang rapat Elysium Luna Beach Club, Jalan Kayangan, Beraban, Kediri, Kabupaten Tabanan. Acara tersebut berlangsung mulai pukul 18.00 hingga 20.30 WITA.


Buka puasa bersama ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting di Kabupaten Tabanan. Di antaranya Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M.; Dandim 1619 Tabanan, Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, S.I.P.; Kepala Pengadilan Negeri Tabanan, Putu Gede Novyartha, S.H., M.Hum.; Kepala Kejaksaan Negeri Tabanan, Zainur Arifin Syah, S.H., M.H.; Ketua DPRD Kabupaten Tabanan, I Nyoman Arnawa, S.Sos.; serta Sekda Kabupaten Tabanan, Dr. I Gede Susila, S.Sos., M.Si.


Kegiatan buka puasa bersama ini menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar instansi dan pemangku kepentingan di Kabupaten Tabanan, serta sebagai bentuk sinergi dalam mewujudkan keamanan, ketertiban, dan kesejahteraan masyarakat.


Kapolres Tabanan, AKBP Chandra C. Kesuma, dalam sambutannya mengungkapkan pentingnya menjaga kebersamaan dan mempererat hubungan antar pemimpin daerah serta seluruh elemen masyarakat, terutama di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.


Acara ditutup dengan doa bersama dan diakhiri dengan santap malam yang penuh keakraban antara Forkopimda Kabupaten Tabanan.


( Humas Polres Tabanan )